Username : Password :
Remember Me Forgotten Password Create New Account

Dasar Memahami Cms Microblogging Sharetronix

Senin, 17 Desember 2012


 Dasar Memahami Cms Sharetronix - Beriku ini adalah dasar dasar memahami sharetronix tahap awal , manfaat dari memahami sharetronix dari awal adalah di samping kita mengenal apa itu sharetronix juga untuk mengenal jenis website yang menggunakan cms ( content management system ) untuk microblogging.

 Kita sudah tahu bahwa saat ini ada situs pertemanan berlambang burung, orang menyebutnya twitter, twitter ada yang bilang sebagai situs pertemanan, ada yang bilang microblogging dan lain sebagainya. namun mayoritas mengatakan bahwa twitter adalah jenis situs microbloging . apa sih situs microblogging ?

 Jika facebook di katakan socialnetwork sedang twitter di namakan microblogging padahal keduanya sama sama bergerak di sosial media , lantas apa yang membedakan antara facebook sebagai socialnetwork sedang twitter sebagai microblogging ? berikut ini uraian yang saya dapat dari wikipedia .

Microblogging adalah jenis situs yang menyediakan penggunanya menulis atau mengirim teks singkat terkait informasi yang baru terjadi, biasanya panjang teks di batasi maksimal 200 karakter untuk di publikasikan ke semua orang atau terbatas untuk kalangan sendiri. Cara mengirim pesan singkat bisa di lakukan dengan berbagai cara , sms, email, atau web.
Beda Microblogging dengan Blog ?
Namanya microblogging secara tidak langsung di situ ada kata blogging , lantas apa bedanya antara microblogging dengan blog. Microblogging memiliki ukuran yang lebih kecil dari ukuran sebenarnya, karena pesan singkat yang terbatas namun tidak mengurangi isi dan tujuan penulisan itulah bedanya microblogging dengan blog , microblogging cenderung mengarah ke penyampaian pesan singkat tepat cepat padat dan akurat.

Apa kelebihan microblogging di banding situs jenis blog dan socialnetwork ?
Microblogging bisa di akses oleh orang seluruh dunia, bila di gambarkan seakan akan dunia ini adalah satu ruangan. status atau pesan yang di sampaikan secara otomatis bisa di ketahui banyak orang jika di perlukan. bisa kirim pesan pribadi serta kirim komentar dan juga bisa menentukan topik topik teratas dari seluruh kabar dunia. berbeda dengan blog atau situs jejaring sosial. blog terbatas dan sosialnetwork juga terbatas , blog hanya di ketahui oleh pengunjung , socialnetwork hanya di ketahui oleh teman saja sedang microblogging bisa di ketahui oleh siapa saja , selama kita izinkan. Demikian penjelasan singkat tentang microblogging.

Twitte adalah pelopor situs microblooging , dan sharetronix adalah jenis mesin atau kode atau cms microblogging mirip twitter. kesimpulanya, jika kita ingin memiliki situs mirip twitter maka sharetronix cocok untuk di coba karena memang sharetronix di desain untuk layanan microblogging. adapun situs yang sudah menggunakan sharetronix adalah tituit.com silahkan gabung kesana supaya bisa mengetahui bagaimana sharetronix dalam wujud website.

Adapun cara dasar pembuatan situs microblogging menggunakan sharetronix akan di bahas lain waktu, sekarang yang penting kita sudah punya gambaran , bagaimana caranya membuat situs mirip twitter ? mudah mudahan artikel ini bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar